follow me

Senin, Juni 14, 2010

PROSES PEMBUATAN FILM (terakhir)

setelah tidur beberapa jam di basecamp, paginya kami melanjutkan pengambilan gambar terakhir di Solo. lokasi yang kami pilih adalah Taman Balekambang. disana kami hanya mengambil gamabar tentang perjalanan kami di Taman Balekambang. setelah mengitari seluruh lokasi di Taman Balekambang, kami keluar kemudian mencari tempat untuk beristirahat. setelah selesai beristirahat kami mampir ke pusat oleh-oleh untuk teman dan keluarga di Semarang. selesai berburu oleh-oleh kami pulang ke basecamp, istirahat sejenak kemudian sorenya pulang meninggalkan kota solo.
tiga hari kemudian kami melanjutkan proses pengambilan gambar lagi. kali ini dilakukan di kampus tercinta, Kampus Planologi. kami mengambil gambar di taman. esok harinya adalah pengambilan gambar terakhir dilakukan di ruang kelas seusai kuliah. dan akhirnya proses pengambilan gambar pun selesai. saatnya untuk mengedit film dan merevisi laporan serta blog.
kami cuma bisa berharap hasil kerja kami mendapatkan hasil yang maksimal :)

PROSES PEMBUATAN FILM (lanjutan)

pengambilan gambar dilanjutkan di tempat kedua. tapi sebelum itu, sedikit menambahkan saat kami hendak meninggalkan keraton kasunanan kami sempat bercakap sedikit dengan wisatawan mancanegara. dalam percakapan singkat itu si turis mengatakan bahwa ia lebih menyukai kota solo dibandingkan jakarta karena kemacetan kota jakarta. setidaknya di solo dia dapat lebih merasakan kenyamanan tanpa harus menemui kepadatan lalu lintas yang sengat mengganggu.
kembali lagi ke topik. pengambilan gambar kedua dilakukan di Istana Mangkunegaran. disana kami mulai mengambil gambar dari pendapa kemudian masuk sampai di depan museum. kami diberi kemudahan oleh para penjaga Istana Mangkunegaran untuk melakukan pengambilan gambar karena salah satu anggota kelompok kami merupakan salah satu keturunan Mangkunegaran.
selesai melakukan pengambilan gambar kedua kami pulang ke basecamp untuk istirahat sejenak. malamnya kami melanjutkan pengambilan gambar di Night Market. yang diambil disana adalah adegan kami berbelanja dan memilih-milih barang. pengambilan gambar selesai sekitar pukul 9 malam. kemudian kami melanjutkan perjalanan untuk makan malan di Gallabo, pusat aneka makanan. disana kami bersantai sampai sekitar pukul sepuluh malam. di bundaran depan Gallabo kami sempat mengambil gambar untuk beberapa scene. setelah selesai, kami pulang ke basecamp untuk istirahat sebelum esok harinya melanjutkan pengambilan gambar.

bersambung......

PROSES PEMBUATAN FILM



pembuatan film yang berjudul "Solo Sebelah Mata" ini dilakukan di beberapa tempat wisata di kota Solo dan di kampus Teknik Planologi Undip.
pengambilan gambar pertama dilakukan di Keraton Kasunanan Solo. settingnya di depan keraton. pada saat pengambilan film, kami sempat ditegur oleh penjaga keraton karena belum meminta izin kepada penjaga keraton.



bersambung...........

WORLD CLASS CITY

world class city merupakan istilah untuk sebuah kota berkelas dunia. dalam hal ini, kota solo dipilih sebagai objek yang ingin diperkenalkan kepada masyarakat luas bahkan ke seluruh dunia. kota solo merupakan kota yang masih kental adat dan keseniannya. selain itu, tatanan kota solo juga tidak kalah menarik dibanding kota-kota besar lain seperti jakarta dan yogyakarta. yang lebih menarik yang mungkin belum banyak disadari adalah suguhan musik di berbagai tempat, misalnya di warung-warung makan, di tempat wisata, dan tempat-tempat santai lainnya sehingga bisa disebut kota yang full musik. di kota solo juga tersedia banyak tempat-tempat santai untuk para muda-mudi misalnya Gallabo dan banyak disediakan tempat bersantai di sepanjang trotoar kota solo.
dengan melihat hal tersebut dapat dilihat bahwa kota solo sudah pantas menjadi world class city atau kota yang berkelas dunia.

Chatbox


ShoutMix chat widget